
MAN ICG Gelar Uji coba CBT SNPDB Jalur Tes Bagi Calon Peserta Didik Baru 2023
TILONGKABILA-(icg.sch.id)- Setelah diumumkan hasil seleksi berkas calon peserta didik baru pada akun pendaftaran pada tanggal 20 Februari 2023, MAN IC Gorontalo mengagendakan pelaksanaan uji coba CBT bagi calon peserta yang memilih Tilok (Titik Lokasi) di MAN IC Gorontalo pada hari Rabu-Kamis, (22-23/02). Kegiatan uji coba CBT (Computer Based-Test) dilaksanakan di cyber library lantai 2 gedung pendidikan MAN ICG. Pelaksanaan uji cob aini mengacu pada pedoman teknis pelaksanaan Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) MAN Insan Cendekia di seluruh Indonesia.
Kegiatan uji coba CBT SNPDB jalur tes dibenarkan oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Suwito Buoki, M.Pd. Suwito mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan uji coba CBT bagi calon peserta didik baru mengacu pada pedoman SNPDB jalur tes MAN IC se-Indonesia yang menyebutkan bahwa uji coba bagi calon peserta didik yang lulus berkas pada tanggal 20 Februari akan mengikuti uji coba pada tanggal 22-23 Februari 2023.
“Sesuai pedoman teknis SNPDB jalur tes MAN Insan Cendekia, disebutkan bahwa bagi peserta didik yang lulus berkas pada tanggal 20 Februari yang lalu dipersilahkan bagi yang ingin mengikuti uji coba CBT di MAN IC Gorontalo sesuai tanggal yang tertera di akun pendaftaran masing-masing peserta,” ungkap Suwito.
Ditanya mengenai SNPDB selanjutnya Suwito menyampaikan bahwa kegiatan uji coba ini akan dilanjutkan dengan ujian CBT pada tanggal 25-26 Februari mendatang. Lanjut, pelaksanaan uji coba CBT SNPDB MAN ICG hanya bisa dilaksanakan di Titik lokasi yang sudah ditentukan masing-masing peserta dan tidak bisa dilakukan di rumah peserta.
“Ujian CBT SNPDB MAN ICG akan dilaksanakan pada tanggal 25-26 Februari 2023 nanti dan kegiatan uji coba CBT hari ini dan besok diharapkan bisa memberikan kesiapan baik lokasi maupun perangkat karena kegiatan uji cob aini tidak bisa dilakukan di rumah calon peserta akan tetapi harus di titik lokasi yang tertera pada akun pendaftaran masing-masing,” Suwito.
Ditambahkan oleh Suwito bahwa calon peserta disarankan mempersiapkan materi ujian seperti Tes Potensi Belajar (90 Menit) meliputi kepribadian, kemampuan numerik, kemampuan verbal, dan penalaran analitik, dan Tes Akademik (120 Menit) untuk bidang studi; penalaran matematika, literasi keislaman (Pendidikan Agama Islam, Moderasi Beragama), dan literasi membaca (Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris). (Agunka)
Editor: Dr.Hj.Jasmaniar, S.E, M.Ec Dev.