Selesai Ikuti Pendampingan Pembangunan Zona Integritas WBK dan WBBM, Kepala MAN ICG: “Saya Berharap MAN ICG Bisa Raih Salah Satu Predikat ZI”.

Selesai Ikuti Pendampingan Pembangunan Zona Integritas WBK dan WBBM, Kepala MAN ICG: “Saya Berharap MAN ICG Bisa Raih Salah Satu Predikat ZI”.
Selesai Ikuti Pendampingan Pembangunan Zona Integritas WBK dan WBBM, Kepala MAN ICG: “Saya Berharap MAN ICG Bisa Raih Salah Satu Predikat ZI”.

Kakanwil Kemenag Provinsi Gorontalo M. Muflih B. Fattah saat memberikan sambutan dan membuka kegiatan pendampingan pembangunan zona integritas WBK dan WBBM di depan tim kerja ZI di lingkungan Kementerian Agama Provinsi, Kota, dan Kabupaten di Gorontalo.

TILONGKABILA-(icg.sch.id)- Tim kerja ZI MAN IC Gorontalo telah selesai mengikuti seluruh rangkaian kegiatan Pendampingan Pembangunan Zona Integritas (ZI). Bertempat di Wisma Haji El Hazz Provinsi Gorontalo dari tanggal 7-9 Maret 2023, Kepala Madrasah, Guru, dan Tendik MAN Insan Cendekia Gorontalo mengikuti Kegiatan Sosialisasi dan Pendampingan Pembangunan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Narasumber pada kegiatan itu adalah Tim Biro Ortala Kementerian Agama Republik Indonesia.

Kepala MAN Insan Cendekia Gorontalo, Dr. Hj. Jasmaniar, SE. M. Ec. Dev menyampaikan terima kasih kepada Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Gorontalo atas penyelenggaraan Sosialisasi dan pendampingan Zona Integritas.  Kegiatan ini menjadi momentum penyemangat bagi MAN ICG dalam mempersiapkan penilaian ZI di wilayah kerja MAN ICG pada tahun 2023.

“Kami sangat berterima kasih kepada Kanwil Kemenag Provinsi Gorontalo yang telah memberikan bekal pendampingan mengenai penilaian Zona Integritas WBK dan WBBM. Kegiatan tersebut bisa memotivasi tim kerja ZI MAN ICG sebagai suntikan semangat untuk mempersiapkan menghadapi penilaian ZI tahun 2023 ini,” tutur Jasmaniar

Kepala MAN ICG mengutus satu orang perwakilan pada setiap wilayah Zona Integritas. Ada 6 (enam) area yang mendapatkan pendampingan dari Tim Ortala Kemenag RI, yaitu: (1) Manajemen Perubahan atas nama Hj. Trisnawati, SS, M.Pd; (2)  Penataan Tatalaksana atas nama  Ismail Djafar, SE; (3) Penataan Sistem Manajemen SDM atas nama Abdul Majid, S.Kom; (4) Penguatan Akuntabilitas Kinerja atas nama Abdul Hakim Daud, S.E, MSi; (5) Penguatan Pengawasan atas nama Rahmad Muhsin, A.Md; dan (6) Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik atas nama Taufik Limonu, S.Sos

Harapan Jasmaniar, guru, dan tenaga kependidikan yang diutus dapat mensosialisasikan kembali (cascading) kepada seluruh civitas MAN ICG tentang pelayanan di 6 (enam) area Zona Integritas. Kita bertekad untuk memperbaiki kembali layanan di seluruh lini. Sosialisasi akan dilakukan juga kepada masyarakat terutama pengguna layanan madrasah yaitu: komite madrasah, orangtua peserta didik, peserta didik, dan alumni dengan harapan dapat berpartisipasi dan mendukung penerapan Zona Integritas di wilayah MAN ICG.

“MAN IC Gorontalo berkomitmen bisa meraih salah satu predikat Zona Integritas WBK atau WBBM tahun 2023. Tim kerja ZI yang mengikuti pendampingan pembangunan Zona Integritas yang diselenggarakan oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi Gorontalo sejak tiga hari yang lalu akan mensosialisasikan kepada civitas MAN IC Gorontalo,” pungkasnya. (JA/Jasmaniar)

Editor: Agunka

SHARE

TINGGALKAN KOMENTAR