
Siswa MAN Insan Cendekia Gorontalo Kunjungi Bank Indonesia, Perdalam Wawasan Ekonomi
Kota Gorontalo (icg.sch.id) – Dalam rangka memperdalam pemahaman tentang mata pelajaran Ekonomi, siswa kelas XI MAN Insan Cendekia Gorontalo melakukan kunjungan pembelajaran ke Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Gorontalo. Kegiatan ini bertujuan untuk memperoleh wawasan langsung mengenai inflasi, indeks harga, permintaan dan penawaran uang, serta program Cinta, Bangga, dan Paham (CBP) Rupiah.
Kunjungan ini didampingi langsung oleh Kepala MAN Insan Cendekia Gorontalo, Jasmaniar, serta Ahmad Tauif, guru mata pelajaran Ekonomi. Para siswa disambut hangat oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Gorontalo yang turut memberikan pemaparan mengenai peran dan fungsi Bank Indonesia dalam menjaga stabilitas perekonomian nasional.
“Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan siswa tentang fungsi Bank Indonesia, memahami perkembangan perekonomian terkini, serta memberikan pengalaman langsung dalam mengenal lebih dekat Bank Indonesia,” ujar Jasmaniar.
Selama kunjungan, para siswa berkesempatan mengunjungi berbagai fasilitas di kantor Bank Indonesia, termasuk perpustakaan BI yang dikenal sebagai salah satu perpustakaan terbaik di Gorontalo. Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan siswa dapat lebih memahami konsep-konsep ekonomi secara praktis dan aplikatif.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya MAN Insan Cendekia Gorontalo dalam memberikan pengalaman belajar yang lebih nyata bagi siswa serta memperkaya wawasan mereka tentang dunia ekonomi dan perbankan.