Sosialisasi Kalender Pendidikan MAN IC Gorontalo: Orang Tua Siswa Ikuti Rapat Virtual

Sosialisasi Kalender Pendidikan MAN IC Gorontalo: Orang Tua Siswa Ikuti Rapat Virtual

Bone Bolango (icg.sch.id), MAN Insan Cendekia Gorontalo menggelar rapat virtual bersama orang tua siswa kelas 10, 11, dan 12 dalam rangka sosialisasi kalender pendidikan selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H/2025 M. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Madrasah, para unsur pimpinan, serta seluruh wali siswa melalui platform daring.


Dalam pertemuan tersebut, Kepala MAN IC Gorontalo, Jasmaniar, menyampaikan berbagai kebijakan akademik dan kegiatan madrasah selama bulan Ramadhan. Beliau menekankan pentingnya sinergi antara madrasah dan orang tua dalam mendukung proses belajar mengajar yang tetap optimal meskipun dalam suasana ibadah puasa.


"Ramadhan adalah momentum bagi siswa untuk tidak hanya meningkatkan pemahaman akademik, tetapi juga memperkuat nilai-nilai spiritual dan karakter. Oleh karena itu, kami telah menyusun kalender pendidikan yang menyesuaikan dengan kondisi tersebut, sehingga kegiatan belajar tetap berjalan dengan baik," ujar Jasmaniar.


Selain itu, dalam rapat ini juga dijelaskan mengenai mekanisme kegiatan pembelajaran, ketentuan libur, serta jadwal kepulangan dan kepulangan kembali siswa setelah Idul Fitri. Para orang tua diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan menyampaikan masukan terkait kebijakan yang akan diterapkan.


Pertemuan virtual ini berlangsung interaktif, dengan berbagai pertanyaan dan tanggapan dari orang tua yang menyoroti kesiapan siswa dalam menghadapi perubahan jadwal serta peran madrasah dalam memastikan efektivitas pembelajaran selama bulan Ramadhan.


Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan seluruh orang tua dapat memahami kebijakan yang telah disusun dan turut serta dalam mendukung pendidikan putra-putri mereka selama bulan suci Ramadhan. (humasmanicg)

SHARE