Kepala MAN ICG Hadiri Rakernas Kemenag Republik Indonesia Melalui Virtual Meeting

Kepala MAN ICG Hadiri Rakernas Kemenag Republik Indonesia Melalui Virtual Meeting
Kepala MAN ICG Hadiri Rakernas Kemenag Republik Indonesia Melalui Virtual Meeting

TILONGKABILA-(icg.sch.id)- Kepala MAN ICG mengikuti kegiatan Rakernas Kemenag RI yang diselenggarakan di Kantor Kemenag Kabupaten Bone Bolango. Rakernas yang akan berlangsung dua hari, 4-5 Februari 2023, diikuti secara daring oleh para Kepala Kankemenag Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia termasuk juga kepala madrasah dan KUA (kantor urusan agama). Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas, Sabtu (4/2), di Hotel Platinum Surabaya, Jawa Timur. Dan dihadiri langsung oleh seluruh pejabat eselon 1 dan 2 di lingkungan Kementerian Agama RI, Kepala PTKIN, dan Kepala Kanwil Provinsi se- Indonesia.

Kepala MAN Insan Cendekia Gorontalo saat ditanya awak humas mengatakan bahwa kegiatan Rakernas Kemenag RI dilaksanakan di di Hotel Platinum Surabaya, Jawa Timur tetapi diikuti secara daring oleh satuan kerja di Kemenag tingkat Kabupaten dan Kota termasuk Kepala Madrasah dan Kepala KAU.

“Kegiatan Rakernas Kemenag RI dihadiri langsung oleh seluruh pejabat eselon 1 dan 2 di lingkungan Kementerian Agama RI, Kepala PTKIN, dan Kepala Kanwil Provinsi se- Indonesia di di Hotel Platinum Surabaya, Jawa Timur tetapi untuk satuan kerja lainnya mengikuti secara virtual meeting,” sambutnya.

“Kegiatan Rakernas Kemenag Ri bertujuan untuk membahas program kerja Kemenag Ri tahaun mendatang,” tambahnya.

“Agenda penting lainnya juga dibahas dalam kegiatan Rakernas yang meliputi isu-isu krusial yang terjadi di tengah-tengah masyarakat yang menjadi bahan kajian dan perhatian bagi lingkungan Kementerian Agama Republik Indonesia,” lanjutnya.

“Mengenai beberapa hal yang menjadi pesan Menteri Agama misalnya terkait tentang pelayanan di Kementeria Agama perlu ditingkatkan, mengupayakan sertifikasi halal produk makanan di lingkungan Kementerian Agama, meningkatkan kerukunan beragama, digitalisasi dan percepatan target UMKM, dan masih banyak isu-isu lainnya yang menjadi perhatian Menteri Agama,” tandasnya. (Agunka)

SHARE

TINGGALKAN KOMENTAR